Kekhususan Kaidah Koding ICD O80-O84 Partus Persalinan

Kode ICD O80-O84 Partus Persalinan termasuk dalam kekhususan kaidah koding dalam bab di ICD. Kode O80-O84 partus persalinan digunakan sebagai kondisi utama jika pada kasus di mana satu-satunya informasi yang dicatat oleh dokter adalah pernyataan cara persalinan atau metode persalinan saja tanpa ada penyulit persalinan. Kode O80-O84 dapat digunakan sebagai kode tambahan (opsional / sekunder) untuk menunjukkan metode atau jenis persalinan di mana kondisi utamanya adalah penyulit persalinannya. 



Contoh :  
Kondisi utama : Kehamilan (Pregnancy)
Kondisi lain : tidak ada
Prosedur tindakan : Low forceps delivery
Kode ICD : Low forceps delivery (O81.0) sebagai kondisi utama karena tidak ada informasi lain yang tersedia.

Kondisi utama : Pregnancy delivered
Kondisi lain : Failed trial of labour
Prosedur tindakan : Caesarean section
Kode ICD : failed trial of labour, unspecified (O66.4) sebagai kondisi utama.Kode caesarean section delivery, unspecified (O82.9), dapat digunakan sebagai kode tambahan opsional.

Kondisi utama : Twin pregnancy delivered
Kondisi lain : tidak ada
Prosedur tindakan : Spontaneous delivery
Kode ICD : twin pregnancy (O30.0) sebagai kondisi utama. O84.0 (Multiple delivery, all spontaneous) dapat digunakan sebagai kode tambahan opsional.

Kondisi utama : Term pregnancy delivered of dead fetus, 2800 gram
Kondisi lain : tidak ada
Prosedur tindakan : Spontaneous delivery
Kode ICD : maternal care for intrauterine death (O36.4) jika tidak ada alasan khusus atas kematian janin dapat ditentukan.

Ketentuan tersebut berdasarkan ICD 10 bab Rules and guidelines for mortality and morbidity coding.
Namun di dalam koding O80-O84 Partus Persalinan berkaitan dengan klaim JKN BPJS Kesehatan terdapat beberapa ketentuan yang berhubungan dengan kode O80-O84 ini, diantaranya sebagai berikut :
  • Sesuai dengan kaidah koding dalam ICD 10 kode O80-O84 digunakan sebagai diagnosis sekunder jika ada penyulit dalam persalinan, kecuali jika penyulitnya kode O42.0 dan O42.1 maka O80-O84 digunakan sebagai diagnosis utama.
        Contoh :
Diagnosis utama : Kehamilan (dilahirkan)
Diagnosis sekunder : Kegagalan trial of labour
Tindakan : Seksio sesar
Diberi kode pada failed trial of labour, unspecified ( O66.4 ) sebagai diagnosis utama. Kode untuk caesarean section delivery, unspecified (O82.9), dapat digunakan sebagai kode diagnosis sekunder
       
Diagnosis utama : Ketuban Pecah Dini kurang dari 24 jam
Diagnosis sekunder : -
Tindakan : Seksio sesar
Diberi kode caesarean section delivery, unspecified (O82.9) sebagai diagnosis utama dan Premature rupture of membranes, onset of labour within 24 hours (O42.0), dapat digunakan sebagai kode diagnosis sekunder.
  • Pasien seksio sesar dalam satu episode rawat dilakukan tindakan sterilisasi maka kode tindakan sterilisasi tidak perlu diinput ke dalam aplikasi INACBG.
  • Persalinan normal maupun tidak normal tidak diperbolehkan menginput kode high risk pregnancy ( Z35.5, Z35.6, Z35.7, dan Z35.8 ) ke dalam aplikasi INACBG.
Semoga bermangfangat.
 
Baca juga :  
Kode ICD 10 Abortus Kehamilan Ante Partum Pregnancy Kelahiran Delivery Partus Puerperal Post Partus
 

36 komentar

mas mau tanya...bagaimana caranya membedakan bahwa operasi caesar itu bersifat berat, ringan atau sedang,,,,mohon pencerahan....apakah tindakan sterilisasi yang dilakukan bersama dengan caesar tetap dimasukkan dalam koding icd 9

Reply

berat ringan sedang itu hanya kategori dalam klaim, dan tergantung dari diagnosis penyerta dari kehamilan / persalinannya. klo dalam klaim steril klo ga salah ga masuk.

Reply

kenapa "Persalinan normal maupun tidak normal tidak diperbolehkan menginput kode high risk pregnancy ( Z35.5, Z35.6, Z35.7, dan Z35.8 ) ke dalam aplikasi INACBG" ? apakah ada aturan pengkodean yang melarangnya?

Reply

PERMENKES NOMOR 27 TAHUN 2014 TENTANG PETUNJUK TEKNIS SISTEM INDONESIAN CASE BASE GROUPS (INA-CBGs)

Lihat halaman 40-41

Persalinan normal maupun tidak normal tidak diperbolehkan menginput high risk pregnancy (Z35.5, Z35.6, Z35.7, dan Z35.8)

Klo peraturan koding ga ada.

Reply

Bagaimana mengkode pasien yang melahirkan normal tapi, persalinan sebelumnya dengan sc. apakah tetap di kode dengan 080? terus kode tindakannya gimana? SpOg bikin "Vaginal Birth After Secaria Section"

Reply

mas saya mau input kode untuk persalinan normal ...
saya sdh input di diagnosanya kode 080.9
di prosedurnya 73.59

tapi hasilnya tidak muncul
yg ada muncul "ERROR:NO CBG ASSIGN"

itu knp yh mas ???
apa saya salah kode atau gimana mas?

terima kasih sebelumnya mas ...

Reply

Klo ga salah inacbg yg baru utk kasus persalinan hrs diagnosis utamnya adlh penyulit persalinanya. Klo hanya O80 tarif tdk kluar. Coba cek di Permenkes 76 th 2016.

Reply

MAS SAYA MAU TANYA,KODE BPJS UNTUK RIWAYAT SC PADA KEHAMILAN SEBELUMNYA APA YAA

Reply

Klo lahir yg skrg sc kodenya O34.2
Klo yg lahir skrg spontan O75.7

Reply

Aturan kode persalinan sesuai PMK 76 th 2016:

1.Semua persalinan, bila terdapat penyulit atau komplikasi maka menjadi kode diagnosis utama (O10 - O75).
2. Kode cara persalinan (O80 - O84) dan Kode Outcome delivery (Z37.-) dikoding sebagai diagnosis sekunder

Reply

Trimksh ibfo updatenya

Reply

Kalo kode untuk bayi letak lintang apa ya..?

Reply

pasien sebelumnya masuk dengan dilakukan tindakan sc, kemudian selang beberapa hari masuk lagi dikarenakan jahitan sc basah dan setelah dilakukan inspekulo oleh dokter OBG ada infeksi dan advis dokter utk dilakukan re heacting, apa kode diagnosa dan tindakan post sc utk dilakukan re heacting, mohon infonya.

Reply

mas saya mau tanya, kalo ada pasien dilakukan tindakan sc sekaligus mow, ada ga ya kode tindakan mow nya? ada ga aturan pengkodean mow di pmk 76 th 2016? thanks

Reply

oh maaf diatas sudah ada penjelasan tentang sterilisasi, makasih infonya

Reply

o90.0 disruption sc wound
tindakan suture abdominal wall

Reply

sore, nanya donk.apa kodenya P3 A1 27 thn PP H II. MKS

Reply

Partus 3 kali abortus 1 kali.
PPH II ga tau.

Reply

Mau tanya kasus Gravida III post SC
Kode ICD 10 nya apa ya

Reply

min mau tanya untuk Kode Persalinan dengan Resiko tinggi apa ya,? px nya kan mau dirujuk ke Rs, m klaimnya dengan Kode apa.?

Reply

spesifik resiko tingginya apa? itu yg dikode.
misal PEB o14, HT dlm hamil O16 dll.
bisa jg pake kode (O94-O99) Other obstetric conditions, not elsewhere classified sesuai spesifik diagnosisnya.

untuk supervisi resiko tinggi pake Z35 Supervision of high-risk pregnancy

Reply

Mas klo untuk koding rawat jalan post op sc d koding z39 atau z09.0?

Reply

kalau untuk riwayat obstetri buruk karena riwayat abortus 3x kodenya apa? dan untuk resiko tinggi hamil umur tua kodenya apa?

Reply

kalau untuk riwayat obstetri buruk karena riwayat abortus 3x kodenya apa? dan untuk resiko tinggi hamil umur tua kodenya apa?

Z35.1 Supervision of pregnancy with history of abortive outcome
Z35.5 Supervision of elderly primigravida

klo untuk klaim BPJSKes klo ga salah ga dimasukn kodenya

Reply

Maaf mau tanya klo melahirkan di luar RS trz masuk RS dengan diagnosa pps, dan fustula, kodenya bgmn y

Reply

untuk resiko tinggi hamil umur tua yg waktu mrs dilakukan tindakan di sc diagnosa primer dan diagnosa sekundernya apa?

Reply

Z35.5 Supervision of elderly primigravida tp utk klaim BPJS Kes kliatane ga dimasukkan

Reply

Kalo untuk kehamilan dengan riwayat sc satu kali kodenya apa ya kak ....

Reply

Klo rujuk pasien hamil 12minggu, ada kista. Keluhan nyeri perut, apa y kak?

Reply

riwayat sc lahir SC = o342
riwayat sc lahir spontan = o757


Hamil ada kista
O99.8 Other specified diseases and conditions complicating pregnancy,
childbirth and the puerperium
Combination of conditions classifiable to O99.0-O99.7
Conditions in C00-D48, H00-H95, M00-M99, N00-N99,
and Q00-Q99

Reply

Mau Tanya.. Bgmn pengkodingan apabila ada px partus spontan, kmdn ternyata dia mengalami perdarahan krn ada retensi sisa plasenta. Tindakan yg d lakukan adalah kuret. Terima kasih.

Reply

Diagnosis Utama tetep penyulit persalinannya.
Pedarahan retensi plasenta sebagai diagnosis sekunder.

Reply

Min icd10 rencana Sc dgn mata minus tinggi apa ya?

Reply

icd10 rencana Sc dgn mata minus tinggi = O99.8 + H52.1

O99.8 Other specified diseases and conditions complicating pregnancy,
childbirth and the puerperium
Combination of conditions classifiable to O99.0-O99.7
Conditions in C00-D48, H00-H95, M00-M99, N00-N99,
and Q00-Q99

Reply

Posting Komentar

Pertanyaan atau berdiskusi, silahkan melalui kolom komentar pada artikel yang terkait dengan topik permasalahan.

ERROR - HALAMAN TIDAK TERSEDIA

Copyright © Hakayuci